Hi ...
thanks for stopping by at my beloved Kitchen around the world ....
this humble Blog contains the various kinds of things that happen around us everyday ..
that
can be an inspiration for filling the day ..
and
also the documentation of the work of culinary from various parts of the world,
that I've been created during this time ..
specially from my beloved country, Indonesia ...
as memories for the children and my grandchildren later ..
also for the spirit to go ahead ..
hopefully can provide benefits for everybody who reads this Blog ..
happy browsing ..... :D

Wednesday, January 26, 2011

Homemade Burger

Ini posting pertama setelah tiba ditanah air tercinta ... banyak kendala sebelum bisa posting lagi didapur surga-q ini ... salah satunya koneksi internet yang baru dipasang setelah ber-KKN ria dengan Adek tercinta yg kerja di salah satu perusahaan telekomunikasi ... hihihi

berhubung juga peralatan perang blom dikirim, jadilah selama seminggu mati gaya ga bisa nguplek didapur ... + juga sesuai dengan tekad bulat sebelum pulkam, klo semingu pertama di tanah air ga akan nyalain kompor ... terbayang bakalan dimanjakan dengan berbagai makanan enak yang bisa delivery order .... hehehe ...

akhirnya .... setelah kemalasan pelan-pelan mulai menghilang, juga karena ternyata rasa masakan beli jadi yang setelah 4th ga dimakan kok jadi serba ga pas dilidah ... jadilah diri ini terpanggil untuk turun ke dapur .... hihihi .... nah biar ga terlalu kaget, diputuskan buat bikin yang gampang + ga perlu peralatan perang .... dan inilah dia hasilnya Homemade Burger ala dapur Deana .... :D






HOMEMADE BURGER
by dapur Deana

bahan Patty :
500 gr daging giling
1 bh bawang bawang bombay ukuran sedang, cincang kasar
2 lembar roti tawar, rendam sebentar dengan sedikit susu
1 butir telur
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt daun thyme bubuk
1/2 sdt garam
1 sdt mentega

Pelengkap :
Roti Burger siap pakai, potong 2 melintang
keju cheddar lembaran
daun selada secukupnya
saus tomat, sesuai selera
saus sambal, sesuai selera

cara membuat :
- campur jadi satu daging giling + roti lembek, merica bubuk, garam, daun thyme bubuk
- tambahkan telur aduk rata, bentuk bundar sesuai selera, sisihkan
- panaskan wajan teflon, beri sedikit mentega, biarkan leleh, masak hingga setengah matang dengan api kecil, balik, masak hingga matang , angkat, sisihkan

Penyelesaian :
letakkan selembar daun selada, letakkan sepotong daging, beri selembar keju, beri saus tomat dan saus sambal sesuai selera, tutup dengan potongan roti bun bagian atas, siap dihidangkan

~ selamat mencoba ~


*English version

HOMEMADE BURGER
by dapur Deana

Patty ingredients :
500 gr mincen ground beef
1 pcs onion medium size, roughly chopped
2 pcs bread,
2 pieces of white bread, soaked briefly with a little milk
1 egg
1 / 2 teaspoon pepper powder
1 / 2 teaspoon thyme leaves powder
1 / 2 teaspoon salt
1 teaspoon butter

Complement:
Burger ready-made bread, cut into 2 transverse
cheddar cheese slices
lettuce as you like
tomato sauce, as you like
chili sauce, as you like

direction :
- mix together ground beef + white bread, pepper powder, salt, thyme leaf powder
- add eggs mix well, round shape as you like, set aside
- preheat skillet teflon, give a little butter, let melt, and cook until half cooked over low heat, turning, cook until done, remove, set aside

Completion:
put a piece of lettuce leaf, place a piece of meat, give a slices of cheese, tomato sauce and chilli sauce to taste, cover with a piece of bread bun top, serve

~ happy cooking ~



Tips :
* agar patty tidak menciut setelah matang, bentuk adonan patty lebih besar dari ukuran roti yang digunakan, sehingga ketika matang ukuran patty akan sama dengan ukuran rotinya
* to make patty not shrink when cooked, shape dough patty bigger than size of the used bread, so when the patty cooked the size will be equal with the size of the bread









Tuesday, January 11, 2011

Nasi Goreng Smoked Beef

Bosen dengan nasi goreng yang biasa, jadi pengen bikin yang berbeda .... pas lagi browsing dapet resep ini ... kebetulan punya persediaan salami, ya udah bikin deh .... dimakan anget-anget .... hhhmm ... nyam nyam ...

sekarang jadi salah satu alternatif masakan buat sarapan atau klo lagi males masak .... hehehe




NASI GORENG SMOKED BEEF
source : Fatmah Bahalwan modified by dapur Deana

Bahan:
2 piring nasi dingin
2 bh cabe gendut
5 bh bawang merah
2 bh bawang putih
1 sdt garam
1 sdt chicken powder
½ bh bawang Bombay, iris tipis
3 sdm mixed vegetable, siap pakai ~ me : daun bawang + kacang polong matang
2 lbr smoked beef, iris kecil ~ me : 3 lembar salami
3 sdm mentega untuk menumis

Cara membuat :
- campur jadi satu cabe gendut, garam, chicken powder, bawang merah, bawang putih, blender hingga halus, sisihkan
- panaskan wajan, masukkan margarine, tumis bumbu halus dan bawang Bombay hingga wangi, masukkan smoked beef dan mixed vegetable. Aduk rata.
- masukkan nasi dingin, aduk hingga rata dan semua nasi terlumuri bumbu. Aduk terus sampai nasi panas
- angkat, sajikan hangat


~ selamat mencoba ~


* English version

FRIED RICE SMOKED BEEF
source : Fatmah Bahalwan modifed by dapur Deana

ingredients :
2 plates of cold rice
2 pcs chili
5 pcs red onion
2 cloves garlic
1 teaspoon salt
1 tsp chicken powder
Bh ½ onion, thinly sliced
3 tablespoons vegetable mixed, ready-made ~ me: chopped spring onion + peas
2 pcs smoked beef, sliced small ~ me: 3 pieces of salami
3 tablespoons butter for sauteing

directions :
- mix together chili , salt, chicken powder, onion, garlic, blender until smooth, set aside
- preheat the frying pan, put margarine, spices and saute onion until fragrant
- put smoked beef and mixed vegetable, mix well
- put the cooled rice, mix well until rice hot
- put on the plate, serve warm


~ happy cooking ~

Monday, January 10, 2011

Basic Tools for Buttercream Decoration

Peralatan-peralatan dibawah ini sangat diperlukan untuk membuat dekorasi dari buttercream untuk diaplikasikan pada cake dan cupcake ... karena dengan adanya peralatan-peralatan ini akan sangat memudahkan dalam membuat berbagai bentuk yang diinginkan ... dan tentunya yang terpenting adalah, semakin banyak berlatih maka akan semakin membuat qta mengenal peralatan ini .... 'coz practise makes perfect, rite ...... :D


* TIP/SPUIT *
dengan berbagai macam bentuk pada ujungnya untuk digunakan membuat dekorasi sesuai bentuk yang diinginkan ...... cara menggunakannya bisa dengan kantong plastik segitiga yang dipotong ujungnya atau menggunakan kantong khusus (piping bag) untuk tempat buttercream-nya, seperti contoh dibawah ini




* PIPING BAG *
kantong khusus untuk menampung buttercream ..... dipasaran dijual dalam dua model, ada yang langsung dilengkapi dengan menggunakan pengunci, ada pula yang tidak
tips : sebaiknya pilihlah piping bag yang dilengkapi dengan pengunci pada bagian ujungnya, untuk memudahkan penggunaan, karena hanya tinggal membuka ujung pengunci bisa langsung mengganti tip/spuit tanpa perlu mengganti kantongnya, hal ini berlaku bila kita ingin membuat berbagai bentuk dengan warna buttercream yang sama





* TIP/SPUIT *
terbuat dari plastik, dijual dalam bentuk set lengkap dengan tabung untuk mengisi buttercream, cara pakainya setelah tabung diisi dengan buttercream, pasang Tip/ Spuit dengan bentuk yang diinginkan, tekan pada pegangannya

Friday, January 7, 2011

Step by Step Sweet Martabak

1. campur jadi satu terigu + gula + garam + baking powder + sedikit air,
aduk rata


2. masukkan seluruh air, aduk rata, keplok-keplok selama 30 menit


3. tambahkan ragi instan, aduk rata


4. diamkan adonan selama 30 menit



5. kocok jadi satu telur + gula + soda kue sebentar saja hingga tercampur rata




6. siapkan bahan-bahan pelengkap


7. campurkan telur kocok kedalam adonan


8. tuangkan mentega leleh, aduk rata


9. panaskan wajan teflon, olesi dengan sedikit mentega



10. masak dengan api kecil hingga berlubang-lubang, tutup, masak hingga matang


11. setelah matang, angkat, siap diisi dengan bahan pelengkap sesuai selera



12. untuk isian coklat kacang : taburi seluruh permukaannya dengan coklat



13. taburi dengan kacang goreng cincang


14. taburi dengan wijen sangrai


15. untuk isian keju, siapkan martabak yang sudah matang


16. taburi dengan keju parut dan tuangkan susu kental manis sesuai selera



17. lipat menjadi satu, olesi bagian atasnya dengan 1/2 sdt mentega


18. ini yang sudah diisi coklat-kacang



19. potong-potong sesuai selera, hidangkan hangat




catt : resep ada di tag SWEET MARTABAK

Sweet Martabak

Salah satu kudapan tradisional Indonesia ini sangat mudah ditemui .... kebanyakan dijual digerobak, dibuat langsung sesuai pesanan, biasanya dijual mulai sore hingga malam hari .... seru lho ngeliat aksi para pembuatnya ... dari situ aq jadi bisa belajar gimana cara ngisi bahan pelengkapnya ... jadi sambil nunggu pesanan, bisa dapet ilmu deh ... hihihi
ada yang menyebutnya Martabak Manis, Martabak Bangka atau Martabak Terang Bulan, pada dasarnya tetap sama .... sekarang juga ada yang menyebutnya Martabak Bolu, karena rasanya yang lembut setelah dimodifikasi beberapa bahan dasarnya ... harus browsing resepnya dulu neh ... masuk dalam list snack yang perlu dicoba ...
saat ini variannya cukup beragam ... ada yang tebal, tipis kering (tipker) bahkan juga diberi perasa Pandan jadi warnanya juga menjadi kehijauan ... begitu pula dengan bahan isi, sudah banyak variasinya ..... selain yang sudah biasa yaitu coklat kacang dan keju, juga ada yang menggunakan pisang rebus, juga duren ..... hhhmmm ... perlu dicoba deh nanti .... :D

aq dapatkan resep ini dari buku Kumpulan Resep Blueband Margarine dikasih sama Bunda, Mba-q tersayang, yang berisi beberapa resep snack yang paten punya, salah satunya resep Martabak Manis ini ...
pas dicoba ternyata pas banget dengan selera kami, bikinnya gampang dan jadinya bersarang pula seperti yang dijual di Abang-abang, membuatnya pun cukup dengan menggunakan wajan teflon biasa ...

nah sekarang resep ini selalu jadi andalan setiap kali lagi pengen makan martabak .... klo dibikinin ini, wah langsung pada nyerbu deh begitu matang ... hehehe



aq share resepnya disini untuk yang pengen bikin ya ...

MARTABAK MANISsource : Kumpulan Resep by Blueband Margarine modified by dapur Deana
bahan I:
500 gr tepung terigu protein sedang
1/2 sdt baking powder
80 gr gula pasir
1/2 sdt garam
550 ml air
1 sdt ragi instan

bahan II :
6 butir telur
80 gr gula pasir
1 1/4 sdt soda kue
100 gr blue band, cairkan

pelengkap :
60 gr blueband ~ me : 100gr
100 gr selai kacang ~ me : 100 gr kacang goreng, cincang kasar3 bh pisang tanduk kukus, potong-potong ~ me : ga pake100 gr meisis ~ me : Dark Choco Cooking yang dicincang halus~ me : Susu Kental Manis secukupnya
~ me : 75 gr wijen, sangrai sebentar
~ me : 100 gr keju cheddar, parut
cara membuat :
- campur terigu + baking + gula + garam aduk rata, tuang sebagian air sedikit demi sedikit sambil diaduk rata, tuang sisa air sambil dikocok dengan wisk selama 30 menit, tambahkan ragi, aduk rata, diamkan 30 menit
- kocok lepas telur, tambahkan gula + soda kue, aduk rata, tuang ke adonan aduk rata, tambahkan mentega cair aduk rata
- panaskan wajan teflon 15 cm dengan api kecil, olesi dengan sedikit mentega, tuang 2 sendok sayur, biarkan 1/2 matang dan berlubang-lubang , tutup wajan, biarkan matang
- angkat, olesi dengan mentega, taburi dengan bahan pelengkap sesuai selera, lipat, olesi bagian luarnya dengan mentega
- potong sesuai selera, sajikan hangat
~ selamat mencoba ~



* English version
SWEET MARTABAKsource : Recipe Collection by Blueband Margarine modified by dapur Deana
ingrediants I :
500gr cake flour
1 / 2 teaspoon baking powder
80 g sugar
1 / 2 teaspoon salt
550 ml water
1 teaspoon instant yeast

ingrediants II:
6 eggs
80 gr sugar
1 1 / 4 teaspoon baking soda
100gr blue band, melted

complementary:
60 gr butter ~ me: 100gr100 gr chocolate rice or Dark Chocolate Cooking, finely chopped~ me : 100 gr roasted peanuts, roughly chopped
~ me : Sweetened Condensed Milk as you like
~ me : 75 g sesame seeds, toasted briefly
~ me : 100 gr cheddar cheese, grated
directions :
- mixed together flour + baking + sugar + salt mix well, pour some water little by little, stirring evenly, pour the remaining water while shaking for 30 minutes with a wisk, add yeast, mix well, set aside about 30 minutes
- beaten off the eggs, put sugar + baking soda, stir well, pour melted butter, mix well
- preheat teflon pan 15 cm with small heat, basting with a little butter, pour 2 big spoon, let half cooked, cover the pan, let it mature
- lift, basting with butter, sprinkle with complementary ingredients as you like, folding, basting the outside with 1/2 teaspoon butter

~ happy baking ~


Catt : cara membuatnya ada pada tag :
Step by Step Membuat Martabak Manis/ Step by Step How to Make Sweet Martabak



Thursday, January 6, 2011

Cetakan Kue Pukis ~ Kue Pancong



Cetakan seperti contoh diatas ini terbuat dari besi, dapat digunakan untuk membuat Kue Pukis dan bisa juga digunakan untuk membuat Kue Pancong, cara menggunakannya adalah langsung diletakkan diatas api kompor

* Tips sebelum menggunakan loyang ini agar tidak lengket :
- cuci bersih dengan air hangat + sabun, basuh dengan sponge lembut, keringkan
- letakkan diatas kompor, nyalakan api kecil, olesi cetakan sedikit dengan minyak, jangan kaget bila keluar warna hitam, bersihkan minyak yang sudah berwarna hitam tadi, olesi lagi dengan minyak, bersihkan lagi minyak yang berwarna hitam
- lakukan terus sambil tetap dipanaskan selama kurang lebih 30 menit dan warna hitam tidak keluar lagi, matikan api
- bersihkan sisa minyak hingga benar-benar bersih, loyang siap digunakan
- bila sudah selesai digunakan, cuci bersih dengan air panas untuk menghilangkan sisa-sisa adonan dan lemak yang menempel, bersihkan hingga benar-benar bersih tanpa menggunakan sabun, keringkan.

Kue Pancong

Penasaran dengan kue yang satu ini waktu diposting bu Fatmah di milis ... kebetulan masih punya bahan-bahannya, dan cetakannya juga masih blom diwariskan ... hehehe ...

jadi walaupun lagi repot packing, aq sempetin deh bikin ... aq buatnya pagi-pagi, jadi bisa buat sarapan sekeluarga ....

pas Bocils bangun, langsung pada nanya ... Mama lagi bikin apa ? ... Mama lagi bikin kue pancong, sabar ya sebentar lagi matang neh ... :D

nah begitu matang, langsung deh diserbu ... ternyata semuanya suka ... hhhmm ... bakalan jadi salah satu alternatif kue buat cemilan neh .... ;p



KUE PANCONG
source by Fatmah Bahalwan

Bahan:
250 gr tepung beras putih
250 gr kelapa, kupas, parut
1 sdt garam halus
650 ml santan
100 ml minyak goreng untuk polesan

Cara membuatnya:
- campur jadi satu tepung beras, kelapa parut dan garam, aduk rata
- tuangi santan sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata
- panaskan cetakan kue pancong diatas api sedang, poles dengan minyak tipis saja
- tuang adonan hingga penuh, tutup, masak hingga matang
- angkat selagi panas
- taburi gula pasir kasar bila suka

~ selamat mencoba ~



*English version

KUE PANCONG
source by Fatmah Bahalwan

ingredients :
250 g white rice flour
250 gr coconut, peeled, grated
1 tsp fine salt
650 ml coconut milk
100 ml cooking oil to polish

directions :
- mix together rice flour, grated coconut and salt, mix well
- pour coconut milk gradually while stirring until blended
- preheat the pan for Kue Pancong over medium heat, polish with a little oil
- pour the batter until it is full, cover and cook until cooked
- lift while hot
- sprinkle with sugar if you liked

~ happy cooking ~




*Cetakan Kue Pancong/Pan for Kue Pancong


Tuesday, January 4, 2011

Step by Step Membuat Kacang Telur


Setelah disiapkan bahan-bahan sesuai dengan resepnya, sekarang inilah cara membuatnya ...

1. setelah kacang dicuci bersih dan dikeringkan, siapkan adonan telur


2. tuang sedikit adonan telur pada kacang, aduk rata




3. taburi dengan sedikit tepung, aduk rata hingga seluruh kacang tertutup


4. ulangi proses tadi 2-3 kali hingga bahan habis dan seluruh permukaan kacang tertutup adonan

5. goreng dalam minyak panas hingga kuning kecoklatan


dan inilah hasilnya ... siap dimakan sebagai cemilan diakhir minggu ... :D

catt : resep ada di tag KACANG TELUR

~ Kacang Telur ~

Kami sekeluarga suka banget makan cemilan ini .... paling asyik nyemil pas akhir minggu, kumpul semua sambil nonton film-film baru box office Hollywood .... cuma karena sedang jauh dari tanah air, jadi selama ini selalu minta kirimin dari sana .... sebelnya, klo masih pengen tapi udah ga punya persediaan lagi, bisa bete deh .... hehehe

akhirnya aq cari deh resepnya ... ternyata ada di web NCC ... ya udah nyoba bikin sendiri deh, ternyata semuanya sukaaaaa banget .... makanya jadi sering bikin sekarang ...
makasih banget buat bu Fat yang udah sharing resepnya, jadi bisa buat pengobat kangen saat jauh dari tanah air seperti ini .... :D

buat variasi rasa, aq suka tambahkan juga dengan cabai bubuk, jadi rasanya campuran manis pedas gitu deh ... krrrriiiiiuuuuuuukkkk ...


KACANG TELUR
source by Fatmah Bahalwan

Bahan:
500 gr kacang tanah
2 btr telur
200 gr gula pasir
1 sdt garam halus
½ sdt vanili
450 gr tepung terigu
1 ltr minyak goreng

Cara membuatnya:
- cuci bersih kacang tanah, tiriskan, taruh dalam nampan, biarkan hingga kering
- kocok telur, gula dan garam hingga kental, sisihkan
- ambil sebagian kacang, tuang sedikit adonan telur, aduk rata.
- taburi dengan tepung terigu, ratakan hingga kacang berbulir-bulir terbalut tepung
- lakukan 2 hingga 3 kali proses ini, sehingga lapisan tepung cukup tebalnya
- ambil lagi sebagian kacang, proses pelapisan lagi, demikian seterusnya hingga kacang terbalut tepung semua
- panaskan minyak goreng dengan api sedang, goreng kacang hingga kuning kecoklatan.
- angkat, dinginkan, simpan dalam toples


~ selamat mencoba ~

*English version

NUTS EGGS
source by Fatmah Bahalwan

ingredients :
500 gr peanuts
2 eggs
200 gr sugar
1 tsp salt
½ teaspoon vanilla
450 gr flour
1 ltr vegetable oil

direction :
- wash peanuts, drain, put in the tray, allow to dry
- beat eggs, sugar and salt until thick. Set aside.
- take some nuts, pour with a little of egg mixture and stir well
- sprinkle with flour, flatten until beans wrapped in a bulleted-grain flour.
- do 2 to 3 times this process, so the flour coating is thick.
- take again some nuts, coating process again, and so on until all the peanuts wrapped in flour
- heat oil over medium heat, fry the peanuts until golden brown, remove, let cool.
- pack in jars
~ happy cooking ~

Sunday, January 2, 2011

American Risoles

Udah lama denger soal Amris ini, penasaran juga pengen tau kaya seh apa bentuk + rasanya ... kebetulan dimilis ramai membahasnya sekaligus juga beredar resepnya ...

jadi mengawali tahun yang baru ini, aq buatlah cemilan ini untuk keluarga-q tercinta ... cara buatnya sama seperti membuat risoles biasa, hanya bahan-bahan isinya aja yang beda ... dan inilah hasilnya dengan sedikit modifikasi ala dapur Deana ... :D




AMERICAN RISOLES
source : Fatmah Bahalwan modified by dapur Deana

Bahan kulit:
100 gr tepung terigu
1 sdt garam
3 btr telur
250 ml susu cair
1 sdm mentega, lelehkan
margarine untuk olesan

cara membuat:
- ayak terigu, taruh dalam mangkuk bersama garam. Buat lubang ditengah, pecahkan telur di dalamnya, aduk satu arah.
- tambahkan susu sedikit demi sedikit, hingga adonan menjadi licin dan halus.
- tambahkan susu hingga habis, masukkan mentega leleh.
- tutup adonan dengan plastik, diamkan 30 menit.
- olesi wajan dadar diameter 12 cm dengan margarine, panaskan.
- tuangi 1/4 sendok sayur adonan, ratakan sambil diputar, 2-3 menit, angkat, sisihkan

Bahan isi :
4 lbr Smoked beef, potong kecil 1 x 3 cm
100 gr keju cheddar parut ~ me : dipotong ukuran 1 x 3cm
4 btr telur rebus, potong kecil
1 butir telur, kocok lepas.
250 gr tepung panir.
½ kg minyak goreng
~ me : 150 gr mayones (bila suka)

Penyelesaian :
- bentangkan kulit, isi dengan potongan smoked beef, potongan telur rebus, sedikit keju parut, (~ me : ditambah satu potong keju + 1 sdt mayones ) lipat membuat risoles biasa, lakukan hingga kulit habis, sisihkan
- celupkan risoles isi kedalam telur kocok, lalu gulingkan dalam tepung panir.
- simpan dalam lemari pendingin kira-kira 1 jam.
- goreng hingga kuning kecoklatan
- sajikan dengan saus pedas, atau cabe rawit

~ selamat mencoba ~


* English version

AMERICAN RISOLES
source : Fatmah Bahalwan modified by dapur Deana

ingredients for skin :
100 gr flour
1 teaspoon salt
3 eggs
250 ml of liquid milk
1 tablespoon butter, melted
margarine to spread

directions :
- sift the flour, place in bowl with salt.
- make a hole in the middle, put the eggs in it, stirring in one direction
- put milk little by little, until dough becomes smooth and silky
- put milk until exhausted, put the melted butter
- cover the dough with plastic wrap, let stand 30 minutes
- grease a pan with a diameter of 12 cm with margarine, heat.
- pour 1/4 big spoon of dough, flatten while playing, 2-3 minutes, remove, set aside

ingredients for inside :
4 sheet Smoked beef, cut into small 1 x 3 cm
100 gr grated cheddar cheese ~ me : cut unto small 1 x 3 cm
4 boiled eggs, chopped
1 egg, lightly beaten
250 gr bread flour
½ kg cooking oil
~ me : 150 gr mayonaise ( if you like )

* Finishing :
- put one piece of skin skin, fill with pieces of smoked beef, sliced boiled egg, a little grated cheese, ( ~ me : put 1 slices cheese and 1 teaspoon mayonaise ) fold like an envelope, do it until the skin out, set aside
- put risoles contents into beaten eggs, then dredge in bread flour
- put in refrigerator about 1 hour
- fry until golden brown
- serve with hot sauce, or cayenne pepper

~ happy cooking ~

Saturday, January 1, 2011

First Posting @ New Year

Tahun sudah berganti lagi ... tidak terasa waktu begitu cepat berlalu ... melewati hari demi hari penuh kenangan ... ada suka duka canda tawa juga kesedihan dalam tangis dan airmata ...

ini tahun ke 4 kami sekeluarga melewati malam tahun baru di negri orang, jauh dari tanah air tercinta ... sedih pastinya, teringat Ayah-Bunda dan handai taulan nun jauh disana ... apalagi melihat foto-foto kebersamaan orang-orang tercinta yang sudah sekian tahun tidak berjumpa, membuat hati mengharu biru ..


untunglah sekarang jaman sudah maju ... komunikasi tetap lancar via telepon dan internet ... jadi bisa tetap tahu perkembangan disana ... walaupun terpisah oleh jarak dan waktu ..

tahun baru datang dengan harapan baru ... semoga bisa menjadi lebih baik lagi dalam segalanya ..

juga harapan, semoga bisa segera kembali ke tanah air tercinta dan berkumpul lagi dengan orang-orang tercinta disana .... semoga harapan ini bisa segera terwujud ... secepatnya ..

sekarang tinggal mulai menghitung hari .... sambil membereskan semua urusan disini ... termasuk packing barang-barang satu rumah penuh ... walaupun lelah dan sedikit menjemukan, tapi mengingat akan babak baru yang akan dihadapi ... membuat semangat jadi tiada pernah berhenti ..

tahun baru dengan harapan baru .... siap menghadapi kehidupan nyata yang sebenarnya di tanah air tercinta ... karena kami tinggal disini hanyalah untuk sementara ..

dan untuk disadari .... bahwa tiada yang abadi didunia ini ... semua pasti akan ada akhirnya ... begitu juga dengan cerita perjalanan hidup keluarga kami ... yang akan selalu berganti, mengikuti kenyataan yang ada ... tinggal bagaimana cara qta menyikapinya ... mau menghadapi dengan kesadaran penuh sesuai dengan kemampuan diri ... atau meninggikan angan, yang semakin tinggi akan semakin sukar untuk diraih ..

untuk kami pribadi ... tentu akan memilih yang pertama ... menghadapi kenyataan yang ada .... mewujudkan mimpi dan keinginan sesuai dengan kemampuan diri, bukan angan-angan semata yang tiada pernah akan ada habisnya ... karena antara keinginan dan kemampuan untuk meraihnya adalah dua hal yang sangat jauh berbeda ..

jadi siapkah anda menghadapi kenyataan atau membiarkan diri dibuai angan ?

pilihan ada ditangan masing-masing .... karena dalam hidup akan banyak ditemui berbagai pilihan ... dan karena hidup itu sendiri adalah sebuah pilihan ..

Selamat Tahun Baru 2011

*yang sedang mencoba untuk lebih banyak bersyukur supaya hidup menjadi terasa lebih penuh berkah*
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...