# step 1
setelah menjadi adonan dan dituang dalam loyang, sebagai contoh dapur Deana menggunakan loyang kaca tahan panas yang telah diolesi dengan sedikit margarin dan ditaburi sedikit tepung terigu, kemudian bisa diberi taburan sesuai selera, seperti misalnya potongan pisang, kacang almond, mete, kismis,ataupun choco chips, tidak diberi taburanpun tidak masalah kok :D
Note : Resep ada di Tag Banana, Banana Bread, Maret 2014
# step 2
masukkan dalam oven yang telah dipanaskan terlebih dahulu, suhu agar sesuaikan dengan oven masing-masing, sebagai contoh dapur Deana membuat 2x resep sehingga diperlukan waktu pemanggangan yang lebih lama namun dengan suhu yang lebih rendah agar matang secara keseluruhan tapi tidak gosong, yaitu suhu 150 derajat C dengan lama waktu memanggang sekitar 90 menit
# step 3
ini kondisi adonan dalam keadaan 1/2 matang
yaitu dimana bagian pinggir adonan sudah mulai naik, namun bagian tengahnya belum, sehingga terlihat cekung dibagian tengah
# step 4
bagian tengahnya mulai naik dan akhirnya akan pecah sehingga terlihat merekah, namun jangan khawatir, karena memang inilah yang seharusnya terjadi, namun biasanya bagian dalamnya belum matang, bisa dicek dengan melakukan tes tusuk, lakukan terus pemanggangan tapi turunkan suhunya menjadi lebih rendah agar bisa matang secara keseluruhan namun tidak gosong dibagian bawahnya
dan inilah dia Banana Bread setelah matang, merekah dibagian tengah dan matang secara keseluruhan dengan warna kecoklatan yang cantik .... :D
sebagai catatan, setelah matang, bagian atasnya akan terasa kering, namun setelah dingin akan menjadi moist, karena itu sebaiknya setelah dingin dan dipotong-potong, langsung disimpan dalam wadah tertutup agar terjaga kelembutannya ...... kalau menurut aku pribadi, kayanya lebih enak dimakan dalam keadaan dingin setelah disimpan beberapa waktu dalam lemari es ....
tapi dimakan hangat juga enak lho, apalagi pas baru matang, karena pasti deh ga bakalan tahan dengan wanginya yang memenuhi rumah #pengalamanpribadi# ........ hehehe ....
~ selamat mencoba ~
No comments:
Post a Comment